Berita

Untuk Lebih Dekat Warga Binaan, Anggota Koramil 01/Ngawi Kerja Bakti Bersama Masyarakat

×

Untuk Lebih Dekat Warga Binaan, Anggota Koramil 01/Ngawi Kerja Bakti Bersama Masyarakat

Sebarkan artikel ini

Voxnesia.com,Ngawi – Dalam rangka mewujudkan kepedulian dan peran serta satuan jajaran TNI AD dengan masyarakat serta untuk menunjang pelaksanaan program pembangunan daerah guna mempercepat perkembangan desa, serta meningkatkan perekonomian dan kesejahteraan masyarakat, anggota Koramil 0805/01 Ngawi Kota Serda Arif Andy melaksanakan kerja bakti dengan warga masyarakat binaan di RT 13 /RW 03 Lingkungan Cabean Kidul Kec/Kab. Ngawi, Selasa (30/05/2023).

BACA JUGA :  Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil Hadiri Peringatan ke-26 Hari Otonomi Daerah

Kegiatan gotong -royong kerja bakti Yang di lakukan Babinsa bersama masyarakat ini bertujuan untuk membantu kelancaran program desa sebagai wujud kepedulian dengan warga binaannya dan mengetahui situasi dan kondisi geografis diwilayah binaan.

Ditengah Kegiatan kerja bakti, Serda Arif Andy menghimbau terhadap warga untuk selalu menjaga,merawat dan membersihkan selokan agar pada saat musim hujan tidak menimbulkan banjir dikarenakan oleh sampah yg menumpuk.

BACA JUGA :  Pastikan Aman dan Lancar, Babinsa Koramil 0805/ 06 Kwadungan Dampingi Pembagian BLT BBM Tahun 2022

Dengan adanya kegiatan kerja bakti ini dapat meningkatkan kemanunggalan TNI-Rakyat, meningkatkan kerjasama dan melestarikan budaya gotong royong dalam kehidupan masyarakat sehari-hari dan meningkatkan taraf hidup masyarakat” Ujarnya.

BACA JUGA :  Lomba Kicau Burung Kapolres Cup Meriahkan HUT Bhayangkara ke-76

Tidak ketinggalan pula Serda Arif juga mengedukasi masyarakat tentang nasionalisme, bela negara, ancaman terorisme dan radikalisme, serta bahaya narkoba dan AIDS.

Kerja bakti di Lingkungan Cabean Kidul Kec/Kab Ngawi ini dengan sasaran membangun Talud dengan tujuan agar saluran air menjadi lancar,ucap Serda Arif.

(PenDim 0805/Reza)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *