Nasional

Sinergitas TNI-POLRI, Kapolres Puncak Jaya Berikan Kejutan Ulang Tahun untuk Dandim 1714/PJ

×

Sinergitas TNI-POLRI, Kapolres Puncak Jaya Berikan Kejutan Ulang Tahun untuk Dandim 1714/PJ

Sebarkan artikel ini

Puncak Jaya – Sebagai bentuk kekompakan dan wujud kebersamaan sinergitas TNI-POLRI, Kepala Kepolisian Resor Puncak Jaya AKBP Kuswara, S.H., S.IK., M.H memberikan kejutan kue ulang tahun kepada Dandim 1714 Puncak Jaya yang berulang tahun ke 43, Sabtu (04 Februari 2023).

Sebelum memberikan ucapan dan ku ulang tahun, para personel Kodim 1714/PJ dan Polres Puncak memimpin telah berkoordinasi terlebih dahulu untuk membuat prank yang seolah-olah anggota Kodim 1714/PJ melakukan tindakan KDRT terhadap istrinya sendiri kemudian melaporkan kepada Dandim dan disaat itulah rombongan Kapolres Puncak Jaya dan PJU Kodim mengeluarkan kue ulang tahun.

BACA JUGA :  Polres Pekalongan Jadi Tuan Rumah Lomba Pocil (Polisi Cilik) se Ex. Polwil Pekalongan Tingkat Polda Jateng

Kapolres Puncak Jaya AKBP Kuswara, S.H., S.IK saat dikonfirmasi mengatakan bahwa sengaja pagi dini hari ini kami langsung mendatangi kediaman Bapak Dandim 1714 Puncak Jaya untuk sekedar memberikan kejutan ataupun surprise ulang tahun beliau yang ke-43 tahun tepat hari ini.

BACA JUGA :  Dewi Aryani Sambangi Korban Kebakaran dan Berikan Bantuan

AKBP Kuswara juga menambahkan bahwa ini adalah bukti sinergitas dan kedekatan kami dengan Bapak Dandim dan jajarannya, dimana TNI-POLRI di Kab. Puncak Jaya tetap solid dan kompak dalam menjaga situasi Kamtibmas di wilayah Kab. Puncak Jaya.

” Kami dari Polres Puncak Jaya beserta jajaran mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-43, semoga diberikan umur yang panjang berkah selalu, semoga dalam berkarir diberikan kelancaran dan kesuksesan serta menjadi keluarga yang sakinah mawadah warahmah ” ucap Kapolres Puncak Jaya.

BACA JUGA :  Akhiri Kegiatan Audit Kinerja, Kapolres Puncak Jaya Terima Tabulasi Hasil Audit Dari Ketua Tim Audit Kinerja Itwasda Polda Papua

Diakhir kegiatan pemberian surprise ulang tahun, dilaksanakan kegiatan ramah tamah ataupun makan bersama yang dilaksanakan di Aula Makodim 1714 Puncak Jaya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *