Nasional

Pasca Longsor, Polres Kendal Bersama Warga Bersih-bersih Material Longsor

×

Pasca Longsor, Polres Kendal Bersama Warga Bersih-bersih Material Longsor

Sebarkan artikel ini

KENDAL – Polres Kendal menggelar kegiatan kerja bakti membersihkan lumpur usai terjadinya bencana tanah longsor pada tanggal 4 Januari 2023 sekira pukul 16.30 WIB, kerja bakti dilakukan bersama BPBD Kabupaten Kendal dan warga sekitar lokasi tanah longsor di Desa Ngesrepbalong dan Desa Pakis Kecamatan Limbangan Kabupaten Kendal, Kamis (5/1/2023).

Polres Kendal bersama BPBD Kabupaten Kendal dan warga membersihkan bekas genangan air serta lumpur sisa banjir dan tanah longsor di jalan Limbangan – Sumowono karena timbunan material yang cukup banyak sehingga dibutuhkan alat berat.

BACA JUGA :  Gubernur Maluku: Festival MAFERA Ajang Melestarikan Tradisi dan Buka Peluang UMKM Tumbuh

Menurut Wakapolres Kendal Kompol Edy Sutrisno yang memimpin jalannya kegiatan, kerja bakti ini merupakan salah satu kehadiran Polri dalam tanggap bencana serta kepedulian Polri untuk membantu warga yang terkena musibah.

“Kerja bakti ini merupakan wujud kesiapsiagaan Polri dalam tanggap bencana serta salah satu problem solving kepada warga yang terkena musibah bencana alam dan untuk lokasi jalan raya Limbangan – Sumowono tepatnya di jembatan Sungai Corong arus lalu lintas sudah bisa dilalui tetapi untuk Desa Ngesrepbalong saat ini belum bisa dilalui karena banyaknya timbunan material sehingga membutuhkan alat berat, kemungkinan baru dilakukan besok pagi,” ucap Kompol Edy Sutrisno.

BACA JUGA :  Menteri BUMN Erick Thohir Mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri, Kegembiraan Setelah Dua Tahun Pandemi

“Alhamdulillah, tidak ada korban jiwa. Hari ini kita turunkan anggota baik dari Polres maupun Polsek jajaran, untuk membantu pembersihan jalan Limbangan – Sumowono dan evakuasi,” ujarnya.

BACA JUGA :  Sambut Hari Polwan ke-74, Polwan Polres Pekalongan Anjangsana ke Beberapa Purnawirawan

Terkait dengan hal tersebut, orang nomor dua dijajaran Polres Kendal ini, mengimbau kepada masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan dan lebih berhati-hati. Jika ada bencana alam, pihaknya meminta agar segera melaporkan kepada aparat setempat agar bisa tangani secara cepat,” pungkasnya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *