Voxnesia.com,Ngawi – Babinsa Posramil 0805/19 Kasreman Kodim 0805/Ngawi Serda Yudi aktif melaksanakan Komsos ke Desa Binaan guna memonitor perkembangan kondisi di wilayah. Komsos ini dilakukan di Desa Kasreman Kecamatan Kasreman, Kabupaten Ngawi. Minggu (20/11/2022).
Serda yudi menuturkan, Komsos setiap hari dilakukan ini merupakan tugas yang harus dilaksanakan demi tercapainya sasaran Binter yang maksimal. “Dan juga dengan rutinnya melakukan silaturahmi dapat lebih mempererat hubungan antara Babinsa dengan masyarakat dalam mewujudkan Kemanunggalan TNI dan Rakyat” tuturnya.
Kegiatan dalam masa pandemi Covid-19 yang dilakukannya ini, tetap melakukan protokol kesehatan, akhir akhir ini kasus Covid mulai muncul “Anjuran protokol kesehatan tetap kita lakukan demi mengantisipasi, mencegah dan memutuskan mata rantai penyebaran virus corona.
” Selain itu Babinsa juga mendorong warga masyarakat untuk menjaga stabilitas keamanan lingkungan, khususnya bagi warga yang rumahnya jauh dari pemukiman warga,” jelasnya.
(Pendim0805/Reza)