Nasional

Bina Tradisi Pengenalan Lingkungan, Ini Pesan Kapolres Puncak Jaya kepada Bintara Baru Angkatan 45 dan 47

×

Bina Tradisi Pengenalan Lingkungan, Ini Pesan Kapolres Puncak Jaya kepada Bintara Baru Angkatan 45 dan 47

Sebarkan artikel ini

Voxnesia, Puncak Jaya – Pembinaan tradisi ataupun pengenalan lingkungan merupakan suatu kegiatan yang wajib diikuti oleh setiap personel yang baru melaksanakan tugas di kesatuan baru, hal itulah yang dilakukan oleh 11 personel Bintara Baru Angkatan 45 dan 47 penempatan Polres Puncak Jaya, Selasa (4/10/2022).

Pada pelaksanaan kegiatan Bina Tradisi (Bintra) yang dipimpin langsung oleh Kapolres Puncak Jaya AKBP Kuswara, S.H., S.I.K., M.H, kesebelas personel Bintara Baru Angkatan 45 dan 47 sebelumnya melaksanakan apel dilanjutkan dengan pengenalan lingkungan dengan berjalan kaki dari Mako Polres Puncak Jaya melintasi area perkantoran maupun pos-pos TNI yang ada diseputaran Kota Mulia.

BACA JUGA :  Berbagi Kebahagiaan, Serdik Herdiawan Kunjungi Anak-anak Panti Asuhan

Kapolres Puncak Jaya AKBP Kuswara, S.H., S.I.K., M.H dalam arahannya mengatakan bahwa kegiatan pembinaan tradisi ini merupakan giat yang wajib diikuti oleh setiap personel terlebih bagi kalian Bintara Baru yang baru saja lulus dari pendidikan Bintara Polri untuk selanjutnya bertugas sebagai anggota Polri guna mengetahui lingkungan ataupun medan tugas sehari-hari.

BACA JUGA :  Ipda Martikno, Personil Polsek Bojong Polres Pekalongan Mendapat Kenaikan Pangkat Pengabdian

AKBP Kuswara juga menambahkan bahwa kalian sebagai warga ataupun anggota baru di Keluarga Besar Polres Puncak Jaya agar langsung menyesuaikan dengan situasi yang ada, tidak perlu mencontoh senior-senior yang berkelakuan tidak baik tapi contohlah senior yang punya kelakuan baik.

BACA JUGA :  DPD Puan Tangsel Dukung Okta Kumala Dewi Maju Bacaleg PAN DPR RI Banten III

“Saya harapkan kepada adik-adik untuk sementara kalian kami tempatkan di Mako Polres Puncak Jaya sehingga tetap menjaga kebersihan serta kerapian diri dan kalian saling mengingatkan untuk menjaga kesehatan pribadi serta tetap selalu tingkatkan kewaspadaan,” tutup Kapolres Puncak Jaya. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *