TUTUP
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
Berita  

Imbauan Petugas: Jika Ada Hewan Ternak dengan Gejala Sakit di Mulut Mengeluarkan Busa Segera Laporkan

Voxnesia, KENDAL – Menjelang lebaran Idul Adha 1443 H, Polsek gemuh gencar melaksanakan pengawasan dan imbauan terhadap penjual hewan quban di wilayah Polsek Gemuh dengan adanya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK).

Kapolsek Gemuh IPTU Muhammad Yusuf bersama Kanit Samapta Polsek Gemuh AIPTU Mahmudi melaksanakan monitoring, patroli, pengawasan, dan imbauan terhadap penjual hewan qurban dengan adanya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di wilayah Kecamatan Gemuh dan di Desa Kedunggading Kecamatan Ringinarum, Sabtu (9/7/2022).

“Kami melaksanakan imbauan dan patroli pengawasan terhadap penjual hewan qurban dengan adanya Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) ini, peternak sapi untuk tetap menjaga kesehatan sapi dan tetap menjaga kebersihan kandangnya,” ujar Yusuf Kapolsek Gemuh.

BACA JUGA :  Pengedar atau Penjual Rokok Ilegal Termasuk Pelanggaran Pidana

“Segera melaporkan apabila mendapati hewan ternak dengan gejala sakit di mulut dengan mengeluarkan busa dan tidak mau makan. Dalam kegiatan pemabtauan dan monitoring terhadap hewan qurban dengan sample tersebut. Jaga kebersihan kandang, dan selalu memperhatikan kondisi kesehatan,” imbuhnya.

Kasno Widagdo, pemilik 12 ekor sapi asal Kedunggading RT. 06/01 Kecamatan Ringinarum mengatakan bahwa kondisi sapi dalam perawatannya saat ini kondisi sehat semua, tidak ada yang terkena virus PMK.

BACA JUGA :  Sambut Hari Asyura 10 Muharram 1444H, Polres Ngawi Gelar Do'a Bersama Dan Pemberian Santunan Kepada Anak Yatim

“Alhamdulillah sapi yang saya rawat selama ini dalam keadaan sehat, semoga selamanya tidak ada penyakit yang menyerang ternak kami,” kata Kasno kepada wartawan. (HS)